Atasi Banjir, Bupati Bassam Perintahkan BPBD Lanjutkan Proyek Selokan di Desa Amasing Kali

- Jurnalis

Senin, 22 Januari 2024 - 16:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bassam di dampingi Kepala BPBD Halsel saat meninjau kondisi banjir di Desa Amasing Kali, Senin (22/1/2024)

Bupati Bassam di dampingi Kepala BPBD Halsel saat meninjau kondisi banjir di Desa Amasing Kali, Senin (22/1/2024)

HALSEL,Teluknews.com – Bupati Halmahera Selatan (Halsel) Hasan Ali Bassam Kasuba, memerintahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) segera menuntaskan proyek selokan di Desa Amasing Kali, Kecamatan Bacan.

Perintah orang nomor satu di Pemkab Halsel ini, disampaikan saat meninjau langsung kondisi banjir di Desa Amasing Kali Kecamatan Bacan, Senin (22/1/2024).

Kepala BPBD Halsel Aswin Adam ketika dikonfirmasi menjelaskan, selokan yang dibangun di Desa Amasing Kali sejak tahun 2023, namun proyek tersebut sempat terhenti karena keterbatasan anggaran.

Baca Juga :  Direktur PDAM Sula, Bantah Ada Pungli di Program Air Bersih Perkotaan

”Tadi bersama pak bupati, kita sudah meninjau langsung kondisi banjir di Amasing Kali dan pak bupati memerintahkan agar proyek selokan segera dilanjutkan,”ungkap Aswin.

Mantan Kepala BPKAD Halsel ini menjelaskan, saat ini tim sudah melakukan perhitungan folume pekerjaan selokan di Amasing Kali. Jika sudah ada hasilnya akan dibicarakan kembali dengan tim TAPD untuk di dorong melalui anggaran tanggap darurat.

Baca Juga :  Hadiri Kegiatan Trap Temu Remaja Dan Pengasuh GMIH, Ini Harapan Bupati James

”Yang jelas sudah ada perintah dari pak Bupati, kita tetap lanjutkan proyek Selokan di desa Amasing Kali, agar bisa mengatasi banjir di desa tersebut,”jelasnya.

Aswin mengaku, selain meninjau lokasi banjir di Desa Amasing Kali, Bupati juga menyalurkan bantuan Sembako kepada warga yang terdampak banjir.

“Bukan saja amasing kali, ada beberapa titik desa yang terkena banjir langsung ditinjau pak bupati sekaligus menyerahkan bantuan Sembako,”pungkasnya. (red)

Berita Terkait

Dinkes Kepulauan Sula Rutin Gelar Kegiatan PKG
Wabup Sebut Peran Orang Tua Sangat Penting Untuk Meningkatkan Kualitas Pendidikan
Halsel Satu-satunya Kabupaten di Malut Dapat Penghargaan Dari Menpan-RB
Percepat Program Layanan Kesehatan Gratis, Bupati Minta Camat dan Kades Proaktif
Jelang May Dai, Polres Sula Gelar FTG dan Simulasi Sispamkota
Buka Sosialisasi Kopdes Merah Putih, Wabup Helmi Tekankan Cores Business Disesuaikan Karakteristik Desa
Lepas Pawai Ta’aruf, Bupati Bassam Kasuba Ingatkan Peserta STQH ke-28 Tetap Jaga Kesehatan
Dilantik Jadi Sekkab Halbar, Julius Marau Janji Wujudkan Visi-Misi Bupati dan Wabup Jadi Agenda Utama

Berita Terkait

Rabu, 30 April 2025 - 18:57 WIB

Dinkes Kepulauan Sula Rutin Gelar Kegiatan PKG

Rabu, 30 April 2025 - 16:18 WIB

Wabup Sebut Peran Orang Tua Sangat Penting Untuk Meningkatkan Kualitas Pendidikan

Rabu, 30 April 2025 - 13:10 WIB

Halsel Satu-satunya Kabupaten di Malut Dapat Penghargaan Dari Menpan-RB

Rabu, 30 April 2025 - 10:03 WIB

Percepat Program Layanan Kesehatan Gratis, Bupati Minta Camat dan Kades Proaktif

Selasa, 29 April 2025 - 21:26 WIB

Jelang May Dai, Polres Sula Gelar FTG dan Simulasi Sispamkota

Sabtu, 26 April 2025 - 16:31 WIB

Lepas Pawai Ta’aruf, Bupati Bassam Kasuba Ingatkan Peserta STQH ke-28 Tetap Jaga Kesehatan

Jumat, 25 April 2025 - 19:58 WIB

Dilantik Jadi Sekkab Halbar, Julius Marau Janji Wujudkan Visi-Misi Bupati dan Wabup Jadi Agenda Utama

Jumat, 25 April 2025 - 15:46 WIB

Strategi Bassam-Helmi Percepat Pembangunan Lewat Event STQ

Berita Terbaru

Daerah

Dinkes Kepulauan Sula Rutin Gelar Kegiatan PKG

Rabu, 30 Apr 2025 - 18:57 WIB