SANANA, Teluknews.com- Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul), Provinsi Maluku Utara (Malut) terus berupaya untuk menurunkan angka stunting.
Selasa (08/08/2023) kemarin, Pemda Kepsul menggelar kegiatan lomba masak untuk menu anak dalam rangka mencegah stunting.
Kegiatan yang dilaksanakan di depan Benteng De Verwachting Sanana itu dihadiri langsung Bupati Kepsul Fifian Adeningsi Mus.
Fifian pada kesempatan itu mengatakan, Kepsul pada tahun sebelumnya, masuk urutan 9 dari 10 kabupaten kota di Malut,l. Kini, berkat upaya kerja keras semua pihak Kepsul berhasil masuk peringkat ke 5 penurunan angka stunting.
“Memang sebelumnya kita semua menyadari kita di Sula masuk urutan 9, ini sengat besar angkanya. Alhamdulillah sekarang kita masuk dalam rangking ke 5 di 10 kabupaten kota, dari 9 naik ke 5 itu kerja yang luar biasa,” ujar Fifian.
Dalam waktu dekat Pemda Kepsul akan terus berupaya untuk menurunkan angka stunting di beberapa kecamatan.
“Dalam waktu dekat kita akan bergerak di beberapa titik untuk membasmi stunting dan dengan kerja sama, sedikit demi sedikit dan terus menerus, saya yakin kita bukan di angka 5 lagi tapi bisa di angka 3 bahkan 1. Kita harus optimis,” pungkasnya. (nd)