JALOLO,Teluknews.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), terus melakukan proses vaksinasi anak usia 16-11 tahun di sekolah dasar (SD) se Kabupaten Halbar.
Sosialisasi yang terus dilakukan oleh Dinkes Halbar itu mengingat sejak dilakukan pencanangan Vaksinasi pada Januari lalu, hingga saat ini tercatat baru 766 siswa SD yang menerima vaksin Dosis I, sementara vaksin dosis II baru 3 orang.
“Vaksin anak sejauh ini, sebanyak 766 siswa SD telah menerima vaksin dosis 1 sementara 3 siswa SD sudah menerimah vaksin dosis II,”ungkap Kepala Bidang P2P Dinkes Halbar Ismail Buamona ketika dikonfirmasi diruang kerjanya, Senin (21/2/2022).
Ismail juga menambahkan, setiap wilayah puskesmas yang ada di kecamatan masih terus intes melakukan sosialisasi vaksin anak di sekolah dasar.
“Jadi setiap sosialisa yang di lakukan puskesmas itu, kalau ada orang tua siswa mensetujui anak mereka mau di vaksin maka itu langsung di vaksin. Tapi sementara masih giat-giatnya sosialisai di setiap sekolah dasar,”cetusnya
Ismail juga mengaku, sosialisai yang di lakukan puskesmas sejauh ini tidak terkendala apa-apa. Karena menurtnya, sosialisasi vaksis anak tersebut tidak memberikan tekanan kepada orang tua siswa agar anaknya di vaksin.
“Pada prinsipnya dinas maupun puskesmas tidak melakukan pemaksaan untuk orang tua agar anaknya langsung di vaksin. Kita juga memberikan waktu kepada orang tua untuk pencanangan vaksin pada anak,”pungkasnya. (bur)