TERNATE,Teluknews.com – Gubernur Maluku Utara KH.Abdul Gani Kasuba, Lc menghadiri acara Silaturrahmi dan Jamuan makan malam bersama Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XVI /Pattimura Mayjen TNI Syafrial,PSc.,M.Tr (Han) di Royal Resto, Kalumpang Ternate, Kamis malam (12/10/23).
Gubernur saat menyampaikan sabutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pangdam yang telah datang ke Ternate setelah acara serah terima jabatan. Beberapa tahun lalu pernah bertugas di Ternate, dan hari ini kembali lagi di ternate dengan jabatan baru sebagai Pangdam Patimura.
AGK mengaku, kehadiran Pangdam merupakan suatu kehormatan yang besar karena bisa hadir pada acara silaturrahmi dan Jamuan makan malam ini, karena ini merupakan kesempatan sebelum masa tugas berakhir di akhir tahun ini.
“Selamat datang kembali di Ternate, yang pernah datang di sini dan kemudian berpindah tugas dan hari ini datang kembali dengan jabatan yang tinggi. Semoga ke depan bisa lebih tinggi lagi jabatannya,”ungkap Gubernur.
Sementara itu Pangdam XVI Pattimura dalam sambutannya mengatakan, beliau bersyukur bisa hadir dan bertatap muka dalam keadaan sehat. Dalam kesempatan itu Pangdam beserta seluruh jajarannya mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Provinsi Maluku Utara yang
ke-24, semoga Provinsi Maluku Utara semakin maju dan rakyatnya semakin sejahtera.
Pangdam mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban dalam menyambut pesta demokrasi. Kepada TNI, Pangdam menekankan masalah netralitas, berupaya mensukseskan dan melancarkan pesta demokrasi agar dapat berjalan dengan baik agar bisa mendapatkan pemimpin yang amanah yang bisa memimpin bangsa ini ke depan.
“Saya berharap pelaksanaan pesta demokrasi ke depan bisa berjalan dengan aman, damai dan lancar,”tandas Pangdam.
Acara silaturahmi Pangdam dihadiri Forkompimda Maluku Utara, Danrem 152/Baabullaah Kolonel Inf. Elkines Villando Dewangga, Kasi Intel Kasrem, Kasi Ops Kasrem, Kepala BNNP Dr. Agus Rohmat,S.I.K.,S.H.,M.Hum, Walikota Ternate Tauhid Soleman, Forkompimda Kota Ternate, Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Malut Drs.H.M Ikbal Ruray, Ketua Komisi II DPRD Provinsi Ishak Naser, Ketua Komisi III DPRD Provinsi Rusihan Jafar, Serta ibu-ibu persit Kartika Candra Kirana. (red)