SANANA, Teluknews.com- Upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) yang ke-21 di Halaman Istana Daerah (Isda), Jumat (31/05/2024) berlangsung sukses.
Upacara hari sakral Kepsul yang dipimpina langsung oleh Bupati Kepsul Fifian Adeningsi Mus selaku inspektur upacara tersebut penuh khidmat.
Selain dihadiri Wakil Bupati Kepsul Hi. Saleh Marasabessy , Sekretaris Daerah Kepsul Muhlis Soamole, unsur Forkopimda Kepsul, Ketua Tim Kajian Dokumen Pemekaran Mangoli Raya Prof. Dr. Muhadam Labolo, Bupati Pulau Taliabu Aliong Mus, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Taliabu, Pimpinan dan anggota DPRD Kepsul, Opimpinan OPD Kepsul, Kepala Desa se-Kepsul dan para tamu undangan, upacara yang bernuansa pakaian adat tersebut juga berlangsung meriah saat bunyi drum yang dimainkan oleh Praja IPDN Manado membahana di halaman Isda.
Selain itu, tiga tarian juga ikut mewarnai suasana HUT, yakni Tarian Gambus, Tarian Ronggeng Gala, Tarian Laka Baka saat menyambut tamu undangan di pintu utama gerbang Isda.
Pada kesempatan itu, Pemda Kepsul juga menyiapkan sejumlah kado. Di antaranya puluhan mobil ambulance yang diserahkan kepada 12 Puskesmas dan dokumen Pemekaran Pulau Mangoli yang diterima Bupati Fifian dari Ketua Tim Kajian Dokumen Pemekaran Mangoli Raya Prof. Dr. Muhadam Labolo. (nd)