IDI dan Bhayangkara Halbar Gelar Kesehatan Sosial, Ratusa Warga Loloda Terima Pengobatan Gratis

- Jurnalis

Senin, 20 Juni 2022 - 21:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama Bupati James Uang bersama Kapolres dan pengurus IDI Halbar usai pembukaan kegiatan pengobatan gratis di Desa Kedi Kecamatan Loloda, Senin (20/06/2022)

Foto bersama Bupati James Uang bersama Kapolres dan pengurus IDI Halbar usai pembukaan kegiatan pengobatan gratis di Desa Kedi Kecamatan Loloda, Senin (20/06/2022)

JAILOLO,Teluknews.com – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Halmahera Barat (Halbar) bersinergi dengan Polres Halbar menggelar Kesehatan sosial, di Desa Kedi Kecamatan

Loloda,  Senin (20/6/2022).

Kesehatan sosial yang digelar pengurus IDI dan Polres Halbar, berupa Pengobatan, Sunat Massal dan bedah minor secara gratis. Kegiatan itu, merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT IDI Cabang Halbar Ke-I dan juga HUT Bhayangkara ke-76.

Ketua IDI Cabang Halbar Dr Joice, M.Sp,An saat menyampaikan sambutanya menyampaikan terimakasih kepada pemerintah daerah yang sudah bersedia memberikan support atas kegiatan kesehatan sosial yang dilakukan oleh IDI serta Bhayangkara.

“Terima kasih kepada Bupati yang telah memberikan support, baik secara berupa moril, materil maupun finansial kepada kami untuk acara ini. Bahkan mau memberi waktunya untuk hadir bersama-sama dengan kita,”ungkapnya.

Dikatakan Joice, lokus yang diambil oleh IDI bersama Polres di loloda merupakan pertimbangan serta keputusan bersama. Sebab loloda dinilai wilayah terjauh di halbar yang jauh dari pelayanan kesehatan.

“Tujuan utama dalam rangka HUT IDI yang ke-I ini yakni IDI reborn sebagai bentuk pengabdian untuk negeri, berbakti untuk rakyat sehingga yang menjadi tujuan utamanya yaitu kecamatan loloda yang merupakan satu pertimbangan dan diputuskan untuk dilakukan kesehatan sosial,”tuturnya.

Ia menyebut, sebanyak delapan dokter spesialis yang merupakan tim terbaik yang didatangkan dari RSUD Jailolo ke loloda untuk memberikan pelayanan kesehatan khusus untuk masyarakat setempat.

Baca Juga :  Tahun 2021, Pemda Morotai Kembali Gelontorkan Dana Untuk Tangani Covid-19

“Jadi ada delapan dokter spesialis, diantaranya penyakit dalam, bedah mulut, Rehab medik, kandungan dan kebidanan, spesial bedah, dan spesial anastesi, 19 dokter umum dan ada 10 perawat yang siap membantu serta 3 dari kamar operasi RSUD Jailolo. olehnya itu gunakanlah kesempatan sebaik mungkin untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis,”beber Joice.

Joice menambahkan, IDI Cabang halbar juga baru setahun terbentuk yang sebelumnya masih tergabung dengan cabang ternate. Walau demikian menurut Joice pihaknya tetap membuka diri untuk seluruh masyarakat, pemerintah daerah yang ingin bekerja sama dan membutuhkan jasa pelayanan kesehatan.

“Terima kasih karena ide kami bisa bergayung sambut dengan HUT Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli, sementara HUT IDI tepat pada 29 juni sehingga ini merupakan momen yang baik untuk berkolaborasi bersama untuk mengadakan bakti sosial sebagaimana yang dilakukan saat ini,”cetus Dr Anastesi.

Selain itu, Kapolres Halbar AKBP Indra Andiarta, menyampaikan terimakasih kepada IDI dan juga pemerintah daerah yang sudah memberikan support, serta masyarakat loloda yang sudah menyambut atas pelaksanaan pengobatan gratis yang merupakan kolaborasi antara polres dan IDI cabang halbar itu dengan antusias.

“Dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-76 itu pelaksanaan pengobatan gratis yang merupakan bagian dari kolaborasi antara polres dan IDI yang disambut antusias oleh warga loloda ini merupakan satu kebahagiaan bagi kami,”tutur Indra.

Baca Juga :  Tapal Batas Tak Tuntas, Warga Tutuhu Datangi Kantor Bupati Morotai

Indra berharap, dukungan yang diperoleh dari pemerintah daerah dan TNI serta seluruh elemen masyarakat itu kedepan polisi semakin dicintai oleh masyarakat sebagai mitra, sebagai pengayom dan pelindung masyarakat.

“Terima kasih kepada IDI halbar yang sudah menginisiasi kegiatan ini sehingga masyarakat yang datang pada kegiatan ini dengan penuh antusias,”ungkapnya.

Sementara Bupati Halbar James Uang dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada IDI dan Polres halbar yang sudah memotori pengobatan massal secara gratis sehingga bisa membantu kesehatan masyarakat di loloda.

Menurut James, Halmahera Barat sehat, yang merupakan program prioritas itu implementasinya banyak hal. Terutama infrastruktur yang harus disiapkan mulai dari polindes hingga RSUD.

“Prinsipnya, Sumber daya manusia yakni dokternya secara bertahap harus dipersiapkan, kemudian para bidan serta tenaga kesehatan yang lain harus diupayakan sehingga masyarakat disaat berobat mendapatkan pelayanan yang murah tetapi berkualitas bagi masyarakat halbar,”beber James.

Orang nomor satu di pemkab halbar itu meminta, angka stanting harus di diberantas sejak dini. Sebab stanting menurutnya suatu kondisi yang bisa mencederai harga diri sebuah daerah.

“Angka stanting harus diupayakan untuk dicegah sejak dini. Dan kalau boleh di halbar harus diberantas angka stantingnya. Sebab suatu daerah bilamana ada stanting maka itu tentu menjadi harga diri sebuah daerah,”tandasnya. (bur)

Berita Terkait

Resmikan Gedung Saruma di Kampus Unkhair, Bupati Bassam Buktikan Komitmen Tingkatkan SDM di Halsel
Izuddin Ajak Pemda di Maluku Utara Kolaborasi Kembangkan Sektor Wisata dan UMKM
Jadi Irup Operasi Kepolisian Mandiri, Bupati Sampaikan Amanat Kapolda Malut
Warga Bajo Resah, Minta Kecepatan Kapal Rute Ternate-Labuha Dikurang
MK Tolak Gugatan Rusihan-Bahrain, Ketua IKM Beri Ucapan Selamat Kepada Bassam-Helmi
Dihadiri Komisi I DPRD Halsel, Pengurus Pemuda Desa Tutupa Resmi Dilantik
Dorong Program Argomaritim, Pemkab Halsel Gandeng IPB
Bupati Bassam Respon Positif Hasil SPI KPK RI

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 23:57 WIB

Resmikan Gedung Saruma di Kampus Unkhair, Bupati Bassam Buktikan Komitmen Tingkatkan SDM di Halsel

Selasa, 11 Februari 2025 - 07:40 WIB

Izuddin Ajak Pemda di Maluku Utara Kolaborasi Kembangkan Sektor Wisata dan UMKM

Senin, 10 Februari 2025 - 18:48 WIB

Jadi Irup Operasi Kepolisian Mandiri, Bupati Sampaikan Amanat Kapolda Malut

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:27 WIB

Warga Bajo Resah, Minta Kecepatan Kapal Rute Ternate-Labuha Dikurang

Senin, 3 Februari 2025 - 22:08 WIB

Dihadiri Komisi I DPRD Halsel, Pengurus Pemuda Desa Tutupa Resmi Dilantik

Minggu, 2 Februari 2025 - 20:43 WIB

Dorong Program Argomaritim, Pemkab Halsel Gandeng IPB

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:56 WIB

Bupati Bassam Respon Positif Hasil SPI KPK RI

Jumat, 31 Januari 2025 - 07:13 WIB

Raih Peringkat Pertama, Halsel Masuk Zona Hijau MCP KPK RI 2024

Berita Terbaru