Keciprat DAK Rp26 Miliar, RSUD Jailolo Fokus Pengembangan Fasilitas Kesehatan

- Jurnalis

Selasa, 14 Januari 2025 - 18:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RSUD Jailolo

RSUD Jailolo

JAILOLO,Teluknews.com – Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI memberikan kucuran anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp26 miliar untuk pengembangan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat (Halbar).

Anggaran sebesar itu diperuntukan untuk pengembangan layanan penunjang penanganan kesehatan Kanker, Jantung, Strok, dan Uronefrologi (KJSU) di RSUD Jailolo.

“Tahun ini kita dapat bantuan hibah pengembangan peningkatan layanan penunjang kesehatan KJSU dari Kemenkes RI yang bersumber dari DAK Rp26 milir (26.721. 211.000),”ungkap Direktur RSUD Jailolo dr Novi M Drakel, saat ditemui di Kantor Bupati Halbar, Selasa (14/1/25).

Baca Juga :  Bupati James Uang Dinobatkan Toko Peduli Al-Qur'an di Maluku Utara

Novi menambahkan, bantuan KJSU dari Kemenkes RI ke RSUD Jailolo tahun ini atas upaya koordinasi yang dilakukan Bupati dan Wakil Bupati Halbar pada tahun 2024 lalu di Kemenkes RI.

“Kita bersyukur dengan adanya bantuan hibah layanan kesehatan ini, dapat membantu meningkatkan pelayanan kesehatan lewat program Halbar Sehata yang lebih optimal lagi,”katanya.

Dosen Kedokteran Unkhair Ternate ini mengungkapkan, dari total anggaran Rp26 miliar lebih ini, ada beberapa program penguatan layanan kesehatan diantaranya, bantuan sarana seperti kateterisasi jantung, pembangunan unit transfungsi darah dan pembangunan unit laboratorium.

Baca Juga :  Warga Gamlenge Ditemukan Tewas Gantung Diri

Selain itu, ada juga bantuan Alkes berupa Pendukung layanan Kanker, jantung, stroke serta uro-nefro, kesehatan ibu dan anak. Bantuan prasarana berupa mobil ambulance dan operasional mobil unit transfusi dara.

“Jika pelayanan KJSU sudah masuk, maka di RSUD Jailolo lebih unggul dalam memberikan pelayanan, ketimbang RSUD di sekitar Jailolo,”pungkasnya. (bur)

Berita Terkait

Resmikan Gedung Saruma di Kampus Unkhair, Bupati Bassam Buktikan Komitmen Tingkatkan SDM di Halsel
Izuddin Ajak Pemda di Maluku Utara Kolaborasi Kembangkan Sektor Wisata dan UMKM
Jadi Irup Operasi Kepolisian Mandiri, Bupati Sampaikan Amanat Kapolda Malut
Warga Bajo Resah, Minta Kecepatan Kapal Rute Ternate-Labuha Dikurang
MK Tolak Gugatan Rusihan-Bahrain, Ketua IKM Beri Ucapan Selamat Kepada Bassam-Helmi
Dihadiri Komisi I DPRD Halsel, Pengurus Pemuda Desa Tutupa Resmi Dilantik
Dorong Program Argomaritim, Pemkab Halsel Gandeng IPB
Bupati Bassam Respon Positif Hasil SPI KPK RI

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 23:57 WIB

Resmikan Gedung Saruma di Kampus Unkhair, Bupati Bassam Buktikan Komitmen Tingkatkan SDM di Halsel

Selasa, 11 Februari 2025 - 07:40 WIB

Izuddin Ajak Pemda di Maluku Utara Kolaborasi Kembangkan Sektor Wisata dan UMKM

Senin, 10 Februari 2025 - 18:48 WIB

Jadi Irup Operasi Kepolisian Mandiri, Bupati Sampaikan Amanat Kapolda Malut

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:27 WIB

Warga Bajo Resah, Minta Kecepatan Kapal Rute Ternate-Labuha Dikurang

Senin, 3 Februari 2025 - 22:08 WIB

Dihadiri Komisi I DPRD Halsel, Pengurus Pemuda Desa Tutupa Resmi Dilantik

Minggu, 2 Februari 2025 - 20:43 WIB

Dorong Program Argomaritim, Pemkab Halsel Gandeng IPB

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:56 WIB

Bupati Bassam Respon Positif Hasil SPI KPK RI

Jumat, 31 Januari 2025 - 07:13 WIB

Raih Peringkat Pertama, Halsel Masuk Zona Hijau MCP KPK RI 2024

Berita Terbaru