Komitmen Tingkatkan Pelayanan Keterbukaan Informasi Publik, Dinas Kominfo Kepulauan Sula Gelar Kegiatan PPID

- Jurnalis

Jumat, 8 November 2024 - 05:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANANA, Teluknews.com- Dinas Kominfo Kabupaten Kepulauan Sula menggelar  kegiatan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di Istana Daerah Kepulauan Sula, Kamis (7/11/2024).

Kegiatan yang resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kepsul Muhlis Soamole tersebut menghadirkan narasumber dari salah satu anggota Komisi Informasi (KI) Maluku Utara Awat Halim. Sementara hadir sebagai peserta, yakni admin dan sekretaris desa di 42 desa.

Kepala Dinas Kominfo Kepulauan Sula Barkah Soamole dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan pelayanan keterbukaan informasi untuk publik.

“Karena PPID ini bertanggung jawab atas pengelolaan informasi publik, termasuk pengumpulan, penyusunan, penyimpanan dan penyebarluasan informasi,” jelasnya.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Tujuk Chuzaemah Plt Kepala DPKPAD Halbar

Selain itu, menurut Barkah, PPID berperan penting dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan pemerintahan.

“Harapan kita informasi publik harus mudah diakses dan tersedia bagi siapa pun yang membutuhkannya. Dan, informasi publik harus akurat, valid dan dapat di pertanggung jawabkan,” tambahnya.

Sekretaris Daerah  Kepulauan Sula, Muhlis Suamole saat membuka kegiatan, mengatakan, keterbukaaan informasi di era sekarang menjadi hal yang krusial. Sebab berkaitan erat dengan semangat keterbukaan informasi yang pesat, terutama pasca diundangkannya Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

Baca Juga :  Purbaya Pastikan Besok Kemendagri Terbitkan Noreg APBD

Karena itu, pemda kabupaten kota dituntut agar dapat mewujudkan pemerintahan yang berbasis elektronik.

“Karenanya, kami berharap agar SPDI juga dalam waktu dekat bisa dilaksanakan di Pemda Kepulauan Sula,” ujarnya.

Muhlis juga berharap Dinas Kominfo Sula dapat menyosialisasikan hal ini kepada dinas teknis sehingga perbaikan data di Pemda Sula bisa lebih baik.

“Ketika ada komunikasi lintas sektor, keakuratan data bisa dipahami dan dipercaya masyarakat,” pungkasnya. (nd)

Berita Terkait

Pantau Tes Seleksi P3K, Bupati Bassam Tegaskan Tak Ada Peserta Titipan
Hadiri Natal RSUD Jailolo, Wabup Minta Pelayanan Kesehatan Terus Ditingkatkan
2.573 Calon PPPK Kepulauan Sula Mulai Tes Perdana, Dipantau Langsung Bupati Fifian Adeningsi Mus
Hadiri PTBI, Pj Gubernur Tekankan Pentingnya Sinergi Transformasi Ekonomi
Diundang Kemendagri, Bupati Bassam Paparkan Inovasi dan Kinerja Pemkab Halsel
Sikapi Situasi Politik, Pj Gubernur Himbau Masyarakat Tetap Menahan Diri
Bupati Kepulauan Sula Minta Seluruh Perangkat Sambut FTW 2024, Optimis Raih Rekor Muri Lagi
Gelar Apel Gabungan, Bupati Kepulauan Sula Beri Pernyataan Tegas ke PNS, Honorer dan PPPK Menyambut Dua Periode, Termasuk Kepala Dinas

Berita Terkait

Selasa, 10 Desember 2024 - 13:28 WIB

Helni : Selama Proses Pengawasan Tahapan Pungut Hitung Tidak Ditemukan Pelanggaran

Jumat, 6 Desember 2024 - 20:00 WIB

Suara FAM-SAH Naik Tajam di PSU TPS 2 Waiina, ISDA dan HT-Manis Turun Drastis

Rabu, 4 Desember 2024 - 18:13 WIB

Bawaslu Halmahera Barat Fokus Monitoring Pleno Tingkat Kabupaten

Kamis, 28 November 2024 - 17:32 WIB

Raih Suara 52.812 Ribu, Bassam-Helmi Jadi Pemenang Pilkada Halsel

Kamis, 28 November 2024 - 13:24 WIB

Ini Data Form C1 Versi FAM-SAH, Menang di 8 Kecamatan, Lasidi Leko: Terima Kasih Kepada Semua Pendukung dan Tim Pemenangan

Kamis, 28 November 2024 - 11:24 WIB

Bassam-Helmi Terpilih Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Periode 2025-2030

Kamis, 28 November 2024 - 07:16 WIB

HMI Cabang Sanana Ucapkan Selamat ke FAM-SAH, Ingatkan Tetap Mengedepankan Kepentingan Rakyat

Rabu, 27 November 2024 - 20:24 WIB

Langsung Gelar Konferensi Pers, FAM Ucapkan Terima Kasih Kepada Seluruh Masyarakat Kepulauan Sula dan Pihak Keamanan

Berita Terbaru

Advertorial

Disperindag Lakukan Pengawasan SPBU Jelang Nataru

Selasa, 10 Des 2024 - 16:45 WIB