SANANA,Teluknews.com – Bupati Kabupaten Kepulauan Sula(Kepsul) Fifian Ade Ningsih Mus, secara remi melantik pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kepulauan Sula, di Istana Daerah, Jumat (22/12/2023)
Bupati Kepulauan Sula Fifian Ade Ningsih Mus saat melantik pengurus DPC APDESI menyatampaikam, keberadaan APDESI diharapkan menjadi wadah komunikasi dan koordinasi antara kepala desa dan perangkat desa Se-Kabupaten Kepulauan Sula, dan mampu bersinergi memberikan kontribusi dan dukungan program-program pemerintahan daerah dalam meningkatkan perekonomian Desa khususnya, membangun pembangunan desa dan meningkatkan kualitas aparatur desa, hingga dapat mewujudkan seluruh desa di Kabupaten Kepulauan Sula menjadi desa yang mandiri, maju dan sejahtera.
“Pemda Kepulauan Sula menyambut baik kehadiran dan memandang Apdesi adalah mitra strategis dalam membangun masyarakat dan daerah yang kita cintai,”ungkap Fifian.
Fifian menekakankan ada beberapa hal yang harus dicermati diantaranya, mendorong Desa menjadi pelapor untuk mengkampanyekan tata kelola pemerintahan desa yang transparan cepat dan efisien dalam pelayanan kepada masyarakat untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel. Kemudian, APDESI kedepan bisa menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara seluruh pemerintahan desa di Kabupaten Kepulauan Sula, dengan seluruh unsur Forkopimda, sehingga permasalahan yang muncul bisa cepat terdeteksi dan bisa cepat diantisipasi sesuai dengan kewenangan masing-masing instansi serta bisa berkolaborasi bersama masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Sinergitas ini akan mempercepat pencapaian target-target pembangunan yang telah ditetapkan demi terwujudnya visi misi Fam-Sah yaitu mewujudkan sula bahagia,”ujarnya
Mantan Kepala Dinas Pendidikan Pulau Taliabu ini menegaskan kepada 80 Kepala Desa (Kades) agar semua berbenah dan mewujudkan pemerintahan desa yang baik dan mentaati prosedur yang ada, serta kenali dan antisipasi resiko-resiko yang mungkin muncul dari gerak pembangunan di masing-masing desa.
“Kepada ketua dan seluruh anggota DPC Apdesi Kepsul yang telah dilantik dan dikukuhkan, saya beserta jajaran pemerintahan Kabupaten Kepulauan Sula mengucapkan Selamat berkarya, ladang pengabdian menanti saudara dan berikanlah kinerja demi sula bahagia,”pungkasnya. (nd)