SANANA, Teluknews.com- Memperingati Hari Pahlawan Nasional (HPN) 10 November 2022, Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) menggelar upacara di Istana Daerah Kepsul, Kamis (10/11/2022).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Wakil Bupati Kepsul Hi. Saleh Marasabessy sekaligus membacakan sambutan Menteri Sosial RI tentang Hari Pahlawan Nasional Tahun 2022.
Ketua Panitia HPN yang juga Kepala Dinas Sosial Kepsul Umikalsum menyampaikan bahwa upacara tersebut tidak sekadar serimonial belaka melainkan menjadi motivasi bagi generasi penerus bangsa dalam mengambil nilai-nilai perjuangan para pahlawan bangsa dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
Pasca upacara, Wakil Bupati dan Forkopimda Kepsul langsung menuju makam pahlawan Ismail Digul untuk menabur bunga sekaligus gelar upacara penghormatan kepada Almarhum di Perkuburan Islam Sanana. (nd)