SANANA, Teluknews.com-Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kepulauan Sula keciprat dana hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Tahun Anggaran 2024 dari Pemerintah Pusat sebesar Rp 15.500.000.000.
Dana hibah tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kepulauan Sula didampingi Kepala Badan Penanggulangam Bencana Daerah (BPBD) Kepulauan Sula Hi. Buhari Buamon di Gedung Graha BNPB Lantai 15, Jakarta, Selasa (12/11/2024)
“Kita Kepulauan Sula mendapat dana hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana tahun Anggaran 2024. sebesar 15,5 miliar dan tadi baru saja kita lakukan serah terima,” ujar Kepala Kantor BPBD Sula Hi. Buhari Buamona.
Ia berharap bantuan ini dapat menangani dan memulihkan pasca bencana di Kepulauan Sula.
“Kami berharap agar kiranya dengan adanya penyaluran dana hibah ini bisa mengatasi pemulihan pasca bencana segera tertangani dan sasarannya agar Sula dapat lebih tangguh menghadapi bencana,” pungkasnya. (nd)