Raih Juara II, Tim Karate Halmahera Barat Dapat Bonus Dari Bupati James Uang

- Jurnalis

Kamis, 31 Maret 2022 - 10:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati James Uang saat melakukan tatap muka bersama tim Karate di ruang kerja bupati, Rabu (30/03/2022), kemarin

Bupati James Uang saat melakukan tatap muka bersama tim Karate di ruang kerja bupati, Rabu (30/03/2022), kemarin

JAILOLO,Teluknews.com – Bupati Halmahera Barat James Uang, mengapresiasi atas prestasi yang dicapai oleh tim Karate saat mengikuti tournamen di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Apresiasi yang diberikan oleh orang nomor satu di Kabupaten Halmahera Barat ini, bukan saja sekedar omongan belaka, tapi Bupati James juga memberikan Bonus serta mengganti seluruh biaya akomodasi tim Karate saat mengikuti Tournamen di Sulut.

Hal itu disampiakan langsung Bupati James Uang saat melakukan tatap muka bersama peserta tim Krateka, para pelatih dan didampingi langsung Camat Loloda tengah yang juga bendahara II (dua) KONI Halbar, Assisten I Pemkab Halbar Julius Marau yang juga ketua FORKI/ KARATE Halbar, pada Rabu (30/3/2022) kemarin.

Dikesempatan itu, Bupati James Uang merasa bangga kepada tim karate halbar yang berasal dari perwakilan Desa Porniti dan Desa Tibobo meraih juara II (dua) pada turnamen karate di provinsi sulawesi utara.

Baca Juga :  Beri Sambutan di Muscab ke II Srikandi PP, Ini Harapan Sekda Kepsul

“Selaku Bupati, saya merasa bangga karena anak-anak kita mengharumkan nama kabupaten halbar di provinsi Sulut. Jadi pemberian bonus ini, sebagai kebanggan bupati halbar kepada anak-anak kita,”tutur Bupati James.

Selain diberikan bonus oleh, politisi partai demokrat ini bilang, pemda halbar juga akan bersedia mengganti akomodasi atau biaya peserta karate halbar selama berada di Sulsel mengikuti turnamen tersebut.

“Bukan hanya bonus yang pemda berikan, tapi anggaran para peserta dari tim karateka juga pemda akan ganti, dan itu terhitung selama peserta mulai berangkat ke Sulut. Jadi saya sudah bilang ke mereka (tim) untuk buat laporan biaya akomodasi selama tim turnamen berada di Sulsel. Karena mereka ikut turnamen itu, memakai anggaran mereka sendiri,”tegas Bupati James.

Baca Juga :  Pemprov Melalui PUPR Alokasikan Anggaran Rp16.7 Miliar Untuk FK Unkhair Ternate

Selaku Ketua KONI Halbar, James Uang mengajak kepada seluruh pemangku kepentingan pada bidang olahraga, maupun penggiat olahraga dan KONI halbar agar mengambil hal-hal positif yang bisa mendongkrak prestasi atlet halbar, sekaligus mendorong masyarakat untuk terus berolahraga.

“Terus jadikan warga kita dalam gemar berolahraga, karena kita akan dapatkan keluarga yang sehat, bukan hanya sehat dalam fisik, tapi juga jiwa. Dalam berolahraga harus memiliki sportivitas yang tinggi. Selain itu, terus dorong atlet-atlet kita terus meraih prestasi di kanca provinsi maupun nasional,”tandas dia. (red)

Berita Terkait

Menjaga Warisan Alam Obi, Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik Lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
249 Kades di Halsel Bakal Berkontestasi Rebut Kursi Ketua DPC APDESI
Tak Disiplin, TPP ASN Pemkab Halsel Bakal Dipotong
Kasat Lantas Polres Halbar Imbau Masyarakat Tidak Percaya Pesan Berantai Lewat WhatsApp
Pengurus Parpol dan Pejabat Aktif Jadi Direksi Perusda, Bupati Halbar Diminta Batalkan SK
Buka Kegiatan Manasik, Wabup Ingatkan JCH Kepsul Jaga Kesehatan
Pengelolaan DAK Fisik Pendidikan Tahun 2023 Hanya Temuan Administrasi
Qori International Bakal Hadiri Pembukaan STQ di Halmahera Barat

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 17:16 WIB

Menjaga Warisan Alam Obi, Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik Lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan

Jumat, 18 April 2025 - 10:16 WIB

249 Kades di Halsel Bakal Berkontestasi Rebut Kursi Ketua DPC APDESI

Kamis, 17 April 2025 - 14:02 WIB

Tak Disiplin, TPP ASN Pemkab Halsel Bakal Dipotong

Rabu, 16 April 2025 - 19:41 WIB

Kasat Lantas Polres Halbar Imbau Masyarakat Tidak Percaya Pesan Berantai Lewat WhatsApp

Selasa, 15 April 2025 - 17:47 WIB

Pengurus Parpol dan Pejabat Aktif Jadi Direksi Perusda, Bupati Halbar Diminta Batalkan SK

Selasa, 15 April 2025 - 14:31 WIB

Pengelolaan DAK Fisik Pendidikan Tahun 2023 Hanya Temuan Administrasi

Senin, 14 April 2025 - 17:57 WIB

Qori International Bakal Hadiri Pembukaan STQ di Halmahera Barat

Jumat, 11 April 2025 - 14:12 WIB

Pembangunan Halsel 2025-2030 Berbasis Riset dan Inovasi

Berita Terbaru

Daerah

Tak Disiplin, TPP ASN Pemkab Halsel Bakal Dipotong

Kamis, 17 Apr 2025 - 14:02 WIB