SANANA,Teluknews.com – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Taufik Madjid, S.sos.,M.Si beserta rombongan berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Sula, Jumat (27/5/2022).
Saat melakukan peletakan batu pertama pembangun Rumah Produksi Kelapa Putih di Desa Waitamua, Kecamatan Sulabesi Selatan, Taufik Madjid memberikan apresiasi kepada Bupati Sula Fifian Adeningsi Mus.
Kepada awak media, Taufik menyampaikan dari 10 kabupaten/kota di Maluku Utara, hanya satu orang perempuan hebat yang menjadi bupati di Kabupaten Kepulauan Sula.
“Namanya Ibu Hj. Fifian Adeningsi Mus. Jarang sekali ada bupati perempuan di Maluku Utara. Beliau punya semangat yang luar biasa. Apa yang disampaikan oleh ibu Bupati tadi (Jumat, red) meskipun singkat tapi padat dan jelas,” kata Taufik usai acara peletakan batu pertama, Jumat (26/05/2022).

Saat itu, Bupati Kepsul Fifian menyampaikan pembangunan tempat pengelolaan kopra putih merupakan bentuk nyata dari salah satu misi Sula Bahagia.
“Yakni merevitalisasi sistem kemendirian ekonomi daerah berbasis budaya yang bertumpu pada pembangunan pengembangan potensi lokal unggulan yang bernilai tambah, berdaya saing dan ramah lingkungan,” kata Fifian.
Sekejen Kemendes juga mengatakan keterbatasan anggaran menjadi tantangan bagi Pemerintah Daerah untuk menggerakkan pembangunan.
“Tapi Ibu Bupati sudah melakukan upaya melanjutkan program-program pembangunan yang ada di Kabupaten Kepulauan Sula ini. Salah satunya Rumah Produksi Kelapa Putih,” kata Taufik. (nd)