TERNATE, Teluknews – Sekretaris Provinsi (Sekprov) Maluku Utara Samsuddin AbduL Kadir, meminta peserta yang lulus seleksi petugas haji daerah atau PHD harus profesional.
Menurutnya, pelaksanaan ibadah haji merupakan salah satu rukun Islam yang memiliki nilai spiritual dan penuh berkah. Ibadah haji merupakan momentum yang luar biasa bagi umat Islam.
Hal ini disampaikan Samsudin Abdul Kadir saat membuka kegiatan Rekrutmen Petugas Haji Daerah (PHD) Provinsi Maluku Utara Tahun 1445 Hijriyah/2024 Masehi di Aula Asrama Haji Transit Ternate, 30 Januari 2024.
Samsuddin berharap kegiatan yang diikuti 27 peserta rekrutmen PHD ini dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab apabila terpilih nanti.
“Bagi peserta yang nantinya terpilih menjadi PHD harus bekerja secara profesional, bersinergi dengan petugas kloter mulai dari tanah air sampai di Arab Saudi,” pintanya.
Samsuddin mengemukakan, ada tiga fungsi dalam rekrutmen petugas haji daerah (PHD) Provinsi Maluku Utara musim haji 2024. yaitu pelayanan bimbingan ibadah, pelayanan kesehatan, dan pelayanan umum.
“Para peserta harus bersaing untuk mengisi kuota PHD. Seleksi PHD diadakan guna mendapatkan calon-calon petugas yang profesional dan sebagai salah satu perangkat kloter dalam memberikan pembinaan, pelayanan, dan pelindungan kepada jemaah haji Maluku Utara,” katanya. (red)