Plt BKD dan PUPR Malut Temui Partai Koalisi Sherly-Sarbin Atur Jabatan

- Jurnalis

Kamis, 31 Juli 2025 - 19:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi.

Ilustrasi.

SOFIFI, Teluknews – Pelaksana tugas Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Maluku Utara Zulkifli Bian dikabarkan menemui sejumlah petinggi partai koalisi Sherly-Sabin guna mengamankan jabatannya. Pertemuan dilakukan di beberapa tempat.

Informasi yang dirangkum voicemu, dugaan pertemuan senyap ini diatur langsung Zulkifli Bian. Lokasinya random, ada juga di salah satu kantor partai pengusung Sherly-Sarbin dan sejumlah kafe di Kota Ternate.

Selain elit partai pengusung, Zulkifli dan Risman disinyalir mengadakan pertemuan dengan beberapa anggota DPRD Provinsi Maluku Utara dalam rangka meminta perlindungan.

Menurut informasi, Zulkifli turut membawa Pelaksana tugas Kepala Dinas PUPR Maluku Utara Risman Iriyanto Jafar. Tiga partai koalisi pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Sherly Tjoanda Laos dan Sarbin Sehe yang ditemui itu mengatur agar keduanya tetap dipertahankan sebagai kepala organisasi perangkat daerah (OPD).

Pelaksana tugas Kepala BKD Maluku Utara Zulkifli Bian dikonfirmasi membantah issue yang dialamatkannya. Ia menanyakan awak media dari mana mendapat informasi dimaksud. “Sumbernya dari mana, ketua partai ya..?,” tanyanya.

Baca Juga :  Rayakan HUT GMIH ke-72, Bupati James Minta Jemaat Doakan Pemkab Halbar Terhindar Dari Perbuatan Korupsi

Sekadar informasi, Zulkifli sedang diterpa wacana tidak sedap, salah satunya pengangkatannya dinilai menyalahi aturan. Dia juga diisukan ihwal pengelolaan proyek di dinas lain. Zulkifli disinyalir mengatur semua paket proyek yang dinanai oleh ana alokasi khusus atau DAK di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Maluku Utara.

Sedangkan Risman tersandera dengan dugaan perselingkuhannya. Kedekatannya dengan Zulkifli selain “mencari aman” juga kaitannya pengamanan proyek infrastruktur senilai Rp 300 miliar tahun anggaran 2025 di Dinas PUPR.

Praktisi Hukum Agus Salim R. Tampilang menilai, manuver yang dilakukan Zulkifli dan Risman sangat tidak etis dan melanggar norma birokrasi.

Menurutnya, baik pengangkatan atau pemberhentian pejabat merupakan hak prerogatif gubernur. “Sangat tidak pantas. Kenapa saya bilang demikian, karena posisi anggota dewan atau partai politik bukan pengambil kebijakan, sebab ini wilayahnya eksekutif,” ujarnya

Baca Juga :  Sukseskan Pelaksanaan Sail Tidore, Pemprov Bantu Anggaran Rp5 Miliar

“Kalau mereka datang di partai politik lalu minta pengamanan atau perlindungan, tentu ini keliru. Ini bagian dari nepotisme, sehingga kalau itu sampai terjadi, kepala dinas dimaksud harus dievaluasi,” sambungnya.

Agus menyarankan Gubernur Sherly Laos agar jangan mudah menerima titipan elit partai politik maupun orang tertentu. Ia berharap, sistem meritokrasi yang digaungkan tidak hanya penyedap telinga masyarakat.

Agus meyakini Sherly bijak dalam memilih dan menentukan siapa pejabat yang dianggap layak untuk membantunya menjalankan pemerintahan Maluku Utara.

“Sherly dipilih masyarakat Maluku Utara. Jika penempatan pejabat berdasarkan usulan partai, ini pelanggaran norma birokrasi, karena mereka dapat jabatan melalui dukungan orang-orang tertentu. Partai politik tidak bisa mengotak-atik pemerintahan di sana, karena soal pemerintahan ada aturannya,” tandasnya. **

Berita Terkait

Bupati James Uang Didesak Kooperatif, Suku Wayoli Siap Tolak Kunjungan Wapres
Bupati James Resmi Buka HKG PKK ke-53 dan Kejuaraan Tarkam di Halmahera Barat
Dana Koperasi Desa Kawasi Rp1,450 Miliar Ghoib
Warga Keluhkan Banjir, Irine Yusiana Komitmen Perjuangkan Drainase di Bobanehena
NHM Peduli Bantu Pasien Jantung Maluku Utara Berobat ke Jakarta
Gudang Bulog dengan Kapsitas 1000 Ton Bakal Dibangun di Kepulauan Sula, Asisten II: Bulan Depan Bupati Lakukan Penandatanganan dengan Presiden
Wujudkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Diskominfo Sula Siapkan Tanda Tangan Elektronik untuk Unsur Pimpinan Daerah dan OPD
Nelayan Desa Saria Jadi Korban Ombak, Pemda Halbar Dinilai ‘Tarada Hati’

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 17:47 WIB

Wapres Gibran Dijadwalkan Kunjungi Halmahera Barat, Bupati James Siapkan Usulan Infrastruktur

Minggu, 21 September 2025 - 19:51 WIB

Harita Nickel dan Masyarakat Kawasi Satukan Langkah di World Cleanup Day

Minggu, 21 September 2025 - 16:01 WIB

Haji Robert Bangun Pesantren Al-Qur’an di Depok, Ribuan Santri Menjadi Hafidz

Jumat, 19 September 2025 - 16:21 WIB

Haji Robert Buka Jalan Global untuk Anak Yatim Piatu Lewat Pendidikan Internasional

Rabu, 10 September 2025 - 08:10 WIB

HUT ke-24 Demokrat, DPC Halmahera Barat Gelar Bakti Sosial

Kamis, 28 Agustus 2025 - 12:06 WIB

Lewat APKASI Otonomi Expo, Halsel Promosi Produk Unggulan Skala Nasional

Jumat, 22 Agustus 2025 - 11:40 WIB

Pemerintah JUJUR Berikan Beasiswa Rp 10 Juta Kepada M. Aqsyahiful Ikram

Minggu, 17 Agustus 2025 - 14:03 WIB

Wabup Halbar Kunjungi Bayi Yang Lahir Pada Hari Kemerdekaan di RSUD Jailolo

Berita Terbaru

Maluku Utara

Bupati Sula Terima Penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM RI

Senin, 13 Okt 2025 - 12:13 WIB