146 Warga Jaltim Terima Sembako Dari Gustu Covid-19

- Jurnalis

Kamis, 9 Juli 2020 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAILOLO,Teluknews.com – Tim Gugus Tugas (Gustu) Percepatan Penganan Corona Virus (Covid-19) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) kembali meyalurkan bantuan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) kepada warga kurang mampu yang ada di Kecamatan Jailolo Timur (Jaltim).

Sebelumnya, Ketua tim Gustu Covid-19 Danny Missy telah menyerahkan secara simbolis 30 paket sembako dan masker di Desa Akelamo Kao beberapa waktu, kemudian pada Kamis (9/7), Koordinator Pelaksana Logistik Imran Lolori melanjutkan penyaluran sembako sebanyak 146 paket yang tersebar di 5 desa. Paket sembako yang disalurkan di wilayah enam desa itu diantaranya, Desa Pasir Putih 10 paket, Bubaneigo 58 paket, Tetewang 17 paket, Akesau Gamsungi 15 paket, Dum Dum 16 paket dan Akelamo Kao 30 paket, sehingga totalnya 146 paket untuk 146 Kepala Keluarga (KK).

Baca Juga :  NHM Gelar Aksi Bersih-Bersih Dukung World Cleanup Day 2025 di Tambang Gosowong

”Penyebaran covid-19 saat ini masih terus menyebar dan belum bisa dipastikan kapan berakhir, olehnya itu dengan adanya sedikit bantuan yang kami salurkan ini dapat meringankan beban warga yang kurang mampu,”ungkap Imran.

Kepala BPBD Halbar ini menambahkan, peningkatan jumlah kasus Covid-19 di Maluku Utara terus mengalami peningkatan dan sudah mencapai angka 1000 lebih dan bahkan di Halbar saat ini sudah terdapat 24 kasus positif, sehingga ikhtiar dan selalu mengikuti protokol kesehatan sangat penting dilakukan, agar bisa terhindar dari Covid-19.

Baca Juga :  Banau Dideklarasikan Jadi Pahlawan Nasional

”Kita tidak boleh saling menyalahkan, karena yang kita hadapi ini adalah penyakit, sehingga kita harus saling mendukung dan memanjatkan doa agar yang sudah terpapar bisa segera sembuh dan yang belum terpapar bisa dijauhkan dari musibah ini,”ujarnya.

Imran mengaku, saat ini pemkab halbar melalui tim Satgus Covid-19 terus berupaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, olehnya itu warga tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker dan cuci tangan.

  • ”Pemerintah akan tetap hadir untuk kepentingan masyarakat, sehingga warga diharapkan tetap menjaga kesehatan dalam kondisi pandemic Covid-19 saat ini masih terus menyebar,”pungkasnya. (red)

Berita Terkait

Tutup Kegiatan Bimtek Aplikasi IDIS, Ini Pesan Tegas Bupati Sula untuk Peserta Bimtek  
Menteri Pertahanan RI Kunjungi Keluarga Almarhum Pratu Anumerta Haris Umaternate, Bawa Pesan Belasungkawa Presiden Prabowo dan Bakal Angkat Kakak Almarhum Jadi ASN
Sula Dapat Bantuan 24 Akses Internet Bhakti dari Pemerintah Pusat, Kades dan Camat yang Terima Bantuan Diminta Segera Rekomendasi Staf
Buka Rakerda MUI, Bupati James Dorong Kolaborasi Wujudkan Halbar Religius
Warga Desa Talapaon Kembali Bangun Jalan Setapak, Minta Perhatian Pemerintah
Tingkatkan Layanan Kesehatan, Bassam-Helmi Fokus Benahi Infrastruktur
Tak Hanya Fokus di Zona Satu, Pembangunan Infrastruktur Dibeberap Wilayah Tuntas 100 Persen
Satgas Pangan Polres Halmahera Barat Cek Stabilitas Harga Beras di Pasar Jailolo

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 09:37 WIB

Tutup Kegiatan Bimtek Aplikasi IDIS, Ini Pesan Tegas Bupati Sula untuk Peserta Bimtek  

Jumat, 24 Oktober 2025 - 19:25 WIB

Menteri Pertahanan RI Kunjungi Keluarga Almarhum Pratu Anumerta Haris Umaternate, Bawa Pesan Belasungkawa Presiden Prabowo dan Bakal Angkat Kakak Almarhum Jadi ASN

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:52 WIB

Sula Dapat Bantuan 24 Akses Internet Bhakti dari Pemerintah Pusat, Kades dan Camat yang Terima Bantuan Diminta Segera Rekomendasi Staf

Jumat, 24 Oktober 2025 - 15:21 WIB

Buka Rakerda MUI, Bupati James Dorong Kolaborasi Wujudkan Halbar Religius

Jumat, 24 Oktober 2025 - 09:48 WIB

Warga Desa Talapaon Kembali Bangun Jalan Setapak, Minta Perhatian Pemerintah

Jumat, 24 Oktober 2025 - 01:36 WIB

Tak Hanya Fokus di Zona Satu, Pembangunan Infrastruktur Dibeberap Wilayah Tuntas 100 Persen

Kamis, 23 Oktober 2025 - 13:02 WIB

Satgas Pangan Polres Halmahera Barat Cek Stabilitas Harga Beras di Pasar Jailolo

Rabu, 22 Oktober 2025 - 17:40 WIB

Bupati James Uang Dorong Suku Tabaru Jadi Pilar Pelestarian Adat di Halmahera Barat

Berita Terbaru