Polisi di Halbar dan Massa Aksi Saling ‘Serang’

- Jurnalis

Kamis, 12 Oktober 2023 - 17:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAILOLO,Teluknews.com – Anggota Polisi Resort (Polres) Halmahera Barat (Halbar) dan sejumlah massa aksi saling serang di depan kantor KPU Kabupaten Halbar, Kamis (12/10/2023).

Aksi saling serang antara anggota Polres Halbar dan puluhan massa aksi di depan kantor KPU Halbar itu, merupakan bagian dari kegiatan Sistem Pengamanan (Sispam) kota dalam rangka menghadapi Pemilu tahun 2024.

Sispam yang di gelar bertempat di Depan Kantor KPUD Halbar Desa Hoku-Hoku Kie Kecamatan Jailolo itu, dihadiri Ketua KPUD Miftahudin Yusup dan Anggota, Ketua Bawaslu Nimrot Lasa, Kaban Kesbangpol Asnat Sowo, mewakili Dandim 1501/Ternate (Danramil 1501-03/Jailolo) Lettu Inf Yusbudi Harto dan mewakili Kajari Halbar Kasi Intel Edy Djuebang.

Kapolres Halmahera Barat AKBP Indra Andiarta mengatakan, tujuan simulasi yang digelar ini adalah gambaran apabila terjadi kerawanan pemilu di Halmahera Barat.

“Untuk itu Polres Halmahera Barat gelar semulasi ini untuk menjaga kerawanan pemilu di kantor KPU Halmahera Barat, yang bakal terjadi protes perhitungan suara dan masa aksi datangi kantor KPUD,”jelasnya.

Indra mengaku, kerawanan Pemilu di Halmahera Barat kemungkinan kecil terjadi. Ia berharap, jajaran anggota polres Halmahera Barat malukan peran sesuai simulasi yang telah diperagakan.

“Harapannya kami (anggota Polres) bisa bekerja seperti tadi. Kalau masa aksi memang brutal dan sebagainya kami siap menerima resiko yang ada. Kita harus tetap sesuai dengan standar operasi, tidak boleh memukul lawan dalam hal diluar dari prosedur,”katanya.

Baca Juga :  Baru Dua Bulan, Tiga Orang Tewas di Jalan Umum

Orang nomor satu di jajaran Polres Halmahera Barat ini menambahkan, ditahun politik ini, para anggota polres akan turun ke wilayah-wilayah yang rawan untuk menjaga situasi masyarakat yang kondisif.

“Di tahun ini juga anggota kami akan turun di wilayah rawan politik dan kita mungkin lebih intensif kesitu, tapi kami yakin anggota semua ada dilapangan menjaga keamanan pemilu di Halmahera Barat,”pungkasnya. (bur)

Berita Terkait

KPK Periksa Eliya Gabrina Bachmid di Kasus TPPU AGK
Desak Kejati Malut Bongkar IUP Illegal Mineral Trobos dalam Skandal 27 Izin
KPK Periksa Tiga Eks Ketua Pokja di Kasus TPPU AGK
Yang Harus Dilakukan Kejati Maluku Utara Membongkar Skandal 27 IUP Bermasalah
Kadishub Imran Yakub Tetap Ngantor Meski Berstatus Tersangka KPK
Pemuda Todowongi Halbar Aniaya Wartawan Brindonews
Polres Halmahera Barat Ciduk Pria Asal Jawa Tengah di Ternate
Salah Satu Pentinggi Perusahaan Tambang Mencuat di Sidang AGK
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 18 Mei 2024 - 19:53 WIB

Lepas 1.098 JCH, Pj Gubernur Mohon Didoakan

Sabtu, 18 Mei 2024 - 07:04 WIB

HUT Kepsul Kali Ini Punya Nuansa Berbeda, Ini Penjelasan Kabag Humas Maulana Usia

Jumat, 17 Mei 2024 - 15:36 WIB

Akademisi Sebut Ada “Kong Kalikong” Proyek Multiyears

Rabu, 15 Mei 2024 - 18:57 WIB

Kepala Inspektorat Halmahera Barat Optimis Raih Opini WTP Dari BPK

Selasa, 14 Mei 2024 - 11:52 WIB

Minggu JCH Bertolak ke Ternate, Pemkab Halsel Siapkan Kapal Gratis

Senin, 13 Mei 2024 - 17:26 WIB

PT. Cimendang Sakti Kontra Kindo Monopoli Proyek, Kegiatan Multiyears Terbengkalai

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:44 WIB

Gelar Halal Bihalal, Kerukunan Keluarga Maluku Utara di Makassar Bakal Gelar Musda

Sabtu, 11 Mei 2024 - 21:45 WIB

Bersama Harita Nikel, Bupati Bassam Dorong Obi Fishing Tournament Masuk Event Nasional

Berita Terbaru

Daerah

Lepas 1.098 JCH, Pj Gubernur Mohon Didoakan

Sabtu, 18 Mei 2024 - 19:53 WIB

Samsuddin Abdul Kadir saat dilantik sebagai Penjabat Gubernur Maluku Utara.

Maluku Utara

Mendagri Tito Lantik Samsuddin Jadi Pj Gubernur Malut

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:23 WIB

Lokasi Proyek Pendistrian Kawasan Pantai Labuha-Tembal

Daerah

Akademisi Sebut Ada “Kong Kalikong” Proyek Multiyears

Jumat, 17 Mei 2024 - 15:36 WIB